Pencarian

>

Launching Moderasi Beragama, Kasi BIMAS Islam : Moderasi Mempererat Kerukunan Umat

Tambelang (HUMAS Kabupaten Bekasi)

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bekasi melalui Seksi BIMAS Islam menggelar Launching Kampung Moderasi Beragama di KUA Kecamatan Tambelang pada Hari Rabu (12/06).

Program Kampung Moderasi Beragama merupakan program dari Kementerian Agama Republik Indonesia untuk membentuk sebuah kampung, desa atau Kelurahan dengan sifat toleransi umat beragama yang tinggi dan menciptakan kerukunan antar umat beragama ditengah masyarakat, yang bertujuan untuk memperkuat kehidupan masyarakat yang harmonis dalam keragaman, toleran, memperkokoh sikap beragama yang moderat berbasis desa atau kelurahan.

Dalam RPJMN 2020-2024, pemerintah telah menetapkan Moderasi Beragama sebagai salah satu dari arah kebijakan negara untuk membangun karakter sumberdaya manusia Indonesia. Sehingga, Moderasi Beragama harus menjadi nilai-nilai yang hidup di tengah-tengah masyarakat kita.

Kepala KUA Tambelang H. Amin dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan launching tersebut adalah wujud sinergitas dan hasil kerjasama yang efektif antara pihak Kecamatan dan KUA.

Nedi selaku Kepala Seksi BIMAS Islam dalam sambutannya menyampaikan bahwa kerukunan umat beragama harus tetap dapat dijaga dan dilestarikan meskipun kedepan tantangan yang dihadapi akan semakin kompleks, diantaranya karena dipengaruhi oleh kemajuan teknologi dan derasnya informasi, perkembangan industri, dan rendahnya pemahaman agama.

"Untuk menjaga kerukunan umat diperlukan dukungan dan peran serta semua lapisan, terutama para tokoh agama tokoh masyarakat dan pemuda" ujarnya.

Ia mengharapkan setelah selesai launching ini dapat segera disusul dengan pelaksanaan program-program aksi nyata.

Menjelang akhir acara, digelar juga penandatanganan komitmen bersama unsur pemerintahan, para tokoh agama dan masyarakat dalam menjaga dan melestarikan kerukunan umat beragama.

Kegiatan dihadiri oleh Kepala Seksi BIMAS Islam Nedi Junaedi, S.Ag. Drs. KH. Mubarok Nury, M.Pd, Wakil Ketua FKUB Kab. Bekasi, Forkompimcam Tambelang, Pimpinan Pondok Pesantren dan Ketua Ormas Keagamaan se-Kecamatan Tambelang.


Kontributor : Agus Salim, Safitri