Cibuaya (HUMAS Kab.Karawang)
Penyuluh Agama Islam PPPK KUA Kecamatan C, Jamaludin, S.Kom.I, memberikan apresiasi tinggi atas keberhasilan pelaksanaan ibadah haji tahun 2024 yang diorganisir oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Apresiasi ini didasarkan pada laporan positif dari para jemaah haji yang berasal dari Kecamatan Cibuaya.
“Saya sangat mengapresiasi upaya Kementerian Agama dalam menyelenggarakan ibadah haji tahun ini. Hasil curhatan para jemaah haji di Kecamatan Cibuaya menunjukkan tingkat kepuasan yang sangat tinggi terhadap pelayanan yang mereka terima. Ucapan terima kasih dan pujian ini mencerminkan keberhasilan petugas haji dalam memberikan layanan yang profesional dan penuh perhatian," ungkap Jamaludin.
Menurut laporan dari para jemaah, mereka merasa sangat puas dengan kualitas pelayanan, mulai dari proses administrasi keberangkatan hingga pelayanan di Tanah Suci. Banyak jemaah yang memuji fasilitas yang disediakan serta dukungan penuh dari petugas haji selama mereka melaksanakan ibadah.
“Keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan ibadah haji. Kami berharap pencapaian ini dapat menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan di masa depan,” tambah Jamaludin.
Pujian ini juga menegaskan komitmen Kementerian Agama dalam memperbaiki dan meningkatkan kualitas pelayanan setiap tahunnya. Jamaludin berharap bahwa dengan adanya feedback positif ini, pelaksanaan ibadah haji di tahun-tahun mendatang akan semakin baik dan memuaskan.
Kontributor : M.Zainal Alim